Tanda Tanda kamu akan berjodoh dengan pasanganmu ada disini tandanya


Setiap orang tentu mendambakan hubungan percintaan yang langgeng. Meskipun hambatan dan masalah silih berganti menerpa, namun itulah seni dalam hubungan yang perlu kalian hadapi bersama. Mungkin dari kalian masih ragu dan tidak yakin dengan pasangan, apa benar dia ditakdirkan untukmu? Apa benar, dia adalah pasanganku nanti, sehidup semati? Biar gak terus bertanya-tanya, ini beberapa tanda kamu dan pasangan memang jodoh dan ditakdirkan bersama. Seperti apa? 

Kalian telah bersama melewati suka dan duka 
Meski problem dalam hubungan sering menghampiri layaknya badai, namun ikatan hubungan kalian masih tetap kuat menghadapinya. Jika pasangan kamu tetap bertahan dan menjaga komitmen baik di suka dan duka, bahkan di momen tergelap kalian, maka pertahankan dia. Jangan sampai lepas, karena cari pasangan yang tulus itu sungguh tak mudah. 

Baca Juga
Tetap nyaman bersama meski gak sedang ngapa-ngapain 
Kamu ditakdirkan bersama, jika kamu telah menemukan seseorang yang bisa ‘menerjemahkan’ jiwa dan hatimu tanpa perlu menjelaskannya dengan panjang lebar. Bahkan kamu tetap menikmati momen bersama meski sedang gak ngapa-ngapain, cuma duduk bareng menikmati sore, atau ngobrol santai naik mobil atau motor keliling kota. Gak ada tekanan demi mempertahankan hubungan. 

Kamu saling mendapatkan pelajaran berharga dalam hubungan 
Pada dasarnya, sebuah hubungan bisa berjalan dengan baik jika ada saling, serta usaha dari kedua belah pihak. It takes two to tango. Gak cuma satu pihak aja yang getol usaha. Jadi jika dalam hubungan kamu bisa mendapatkan hal-hal baru, baik itu ilmu, pengalaman, dan pelajaran berharga, berarti dia adalah jodohmu. Kamu dan dia ditakdirkan bersama. Kalian saling mendukung demi menjadi pribadi yang lebih baik, bukannya saling menjatuhkan dan tidak mendukung segala usaha masing-masing pihak.

Tidak perlu berpura-pura ketika bersama 
Berpura-pura itu melelahkan, lho. Bertingkah laku tidak seperti diri kita sebenarnya benar-benar perlu tenaga. Apa tidak capek? Apalagi hanya untuk memberi impresi baik kepada pasangan yang kamu suka. Padahal, pasangan yang baik seharusnya bisa menerimamu apa adanya, baik dan buruknya. Jika kamu tetap menjadi diri kamu apa adanya ketika bersamanya, bisa dibilang ia memang ditakdirkan denganmu! 

Merasa pasangan seperti ‘rumah’ 
Rumah bukan hanya sekadar tempat tinggal, namun juga kenangan dan memori yang tersimpan di dalamnya. Jika kamu dan pasangan ditakdirkan bersama, kamu akan merasakan firasat dan perasaan khusus seperti rasa nyaman dan rasa ingin dimiliki ketika kalian bersama. Perasaan yang hangat, selayaknya kamu pulang ke rumah. Mungkin kamu sudah pernah menjalani hubungan cinta lain sebelum dengan pasangan yang sekarang. Pastinya kamu bisa merasakan apakah ada yang berbeda dari dia. Apakah ada tanda-tanda di atas kamu rasakan ketika bersama dengannya? Hidup hanya sekali, jangan sampai kamu habiskan dengan orang yang berbeda jalan.

2 Komentar


Komentar link hidup akan terjaring Spam filter. (Berkomentar dengan akun google)

Posting Komentar
Lebih baru Lebih lama